Selama bulan puasa, es buah atau sup buah merupakan salah satu menu favorit di kala berbuka puasa. Rasanya yang menyegarkan, mudah dibuat, dan harganya relatif murah, membuat makanan ini kerap jadi pilihan favorit banyak orang.
Yang paling penting, banyak yang tertarik mengonsumsi sup buah karena kandungan nutrisinya. Buah-buahan dikenal mengandung vitamin, serat dan lainnya. Sementara susu dikenal karena kandungan protein, kalsium, vitamin, zat besi dan berbagai nutrisi lainnya.
Bolehkah Susu Dicampur dengan Buah-buahan?
Hal pertama yang harus Milk Lovers cermati adalah, kebanyakan sup buah menggunakan krim kental manis sebagai pelengkap rasa, jadi bukan susu. Selain itu, bahan lainnya yang bisa digunakan adalah ceres, kacang goreng atau kacang panggang di cincang, keju parut dan lainnya.
Dengan kata lain, boleh-boleh saja sup buah atau buah-buahan dicampurkan dengan krim kental manis. Hanya saja, gunakan produk krim kental manis yang terbukti kualitasnya. Krim Kental Manis Cap Sapi merupakan produk yang paling direkomendasikan.
Sedangkan jika berbicara tentang susu murni, menurut Jan Dries, pakar nutrisi dan penulis buku The Complete Book of Food Combining: A New Approach to the Hay Diet and Healthy Eating, menyebut jika buah-buahan memang tidak disarankan dicampurkan dengan susu.
Hal ini disebabkan karena susu mengandung protein yang sangat tinggi, yang menghasilkan efek pendinginan dalam sistem pencernaaan. Sedangkan asam yang terkandung dalam buah-buahan bersifat panas. Pertemuan keduanya bisa menyebabkan ketidakseimbangan dalam sistem cerna.
Kondisi ini akan menghasilkan perut yang terasa tidak nyaman, dan terkadang meninggalkan reaksi alergi. Selain itu, asam yang terkandung dalam buah-buahan bisa mengikat protein yang berada di dalam susu, dapat meningkatkan jumlah bakteri dalam usus dan kondisi lainnya.
Dengan kata lain, untuk susu murni atau susu UHT, sebaiknya tidak dikonsumsi bersama buah-buahan dengan kandungan asam tinggi. Tunggulah 1-2 jam setelah konsumsi buah-buahan, setelah itu baru Milk Lovers bisa mengonsumsi susu. Semoga bermanfaat!