Banyak yang dapat Milk Lovers lakukan demi mendapatkan tubuh yang sehat, termasuk mempraktikan kebiasaan-kebiasaan baik. Namun, apakah aktivitas-aktivitas tersebut memang memberikan hasil yang diinginkan? Rupanya, di balik kebaikan yang ditampilkan, ada segelintir kebiasaan yang malah memberi dampak buruk pada kesehatan tubuh Milk Lovers.

Berikut ini, ada kebiasaan-kebiasaan sehat yang menyimpan efek samping dan harus segera Milk Lovers hentikan.

Melewatkan Waktu Makan

Mengurangi porsi makan adalah salah satu cara untuk mengurangi berat badan. Namun, masih ada saja orang yang menafsirkannya dengan melewatkan salah satu jam makan, misalnya sarapan. Sebenarnya, tindakan tadi malah akan memicu Milk Lovers untuk makan lebih banyak, karena rasa lapar yang terus menerus mendorong akibat perut yang kosong dalam waktu lama.

Menggunakan Sandal Jepit

Bukan cuma high heels, rupanya sandal jepit juga memberikan dampak yang kurang baik, Milk Lovers. Pasalnya, memakai sandal jepit dalam jangka waktu lama akan menimbulkan patah tulang di bagian kaki akibat kekakuan karena tubuh yang menyangga bobot berlebih. Selain itu, sandal jepit dianggap tidak kontributif untuk struktur kaki.

Mengonsumsi Suplemen Nutrisi

Suplemen nutrisi memang bagus untuk menunjang kesehatan, tetapi alangkah baiknya kalau Milk Lovers memilah dengan baik merek yang akan dikonsumsi. Karena, kalau sampai salah pilih, suplemen nutrisi tadi malah akan membahayakan kesehatan tubuh Milk Lovers. Lantas, jangan langsung tergoda dengan suplemen herbal yang belum mengantungi sertifikat BPOM.

Akan lebih baik kalau Milk Lovers mendiskusikan kegiatan atau konsumsi obat tertentu dengan dokter supaya hasilnya tidak mengecewakan dan pastinya lebih menyehatkan.