Mungkin masih ada Milk Lovers yang belum tahu bahwa rutin minum susu setiap hari tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Rutin minum susu juga mampu membantu kulit menjadi lebih sehat dan cantik. Rutin minum susu diketahui mampu membantu sel-sel kulit di tubuh bekerja dengan aktif untuk menjaga kulit tetap sehat. Berikut ini adalah penjelasan selengkapnya tentang peran susu untuk kulit yang sehat dan cantik. Mari disimak Milk Lovers!

Susu membantu melembabkan kulit

Kulit yang sehat ditandai dengan kulit yang lembab sebab kulit yang lembab mampu lebih tahan terhadap serangan masalah kulit ketimbang kulit yang kering atau berminyak. Susu diketahui mengandung asam laktat yang memiliki peran untuk menjaga kulit tetap lembab. Rutin minum susu juga bisa memudahkan proses eksfoliasi (pengangkatan sel kulit mati). Sel kulit mati yang terangkat akan digantikan oleh sel kulit baru yang masih segar dan membuat kulit tetap bersih, mulus, cerah, dan lembab.

Susu membantu kulit lebih halus

Masalah kulit, khususnya pada mereka yang masih remaja umumnya adalah kulit yang kasar dan berminyak. Milk Lovers bisa mengatasi permasalahan ini dengan susu yang mengandung kaya akan Vitamin A dan D. Dua vitamin ini mampu membantu mempercepat perbaikan sel-sel yang rusak sehingga kulit yang kasar akan kembali halus dan juga mengurangi produksi minyak di kulit wajah.

Membuat kulit lebih cerah

Susu juga bisa membuat kulit Milk Lovers lebih cerah karena susu mengandung protein yang tinggi dan juga zat besi yang bisa menghambat terjadinya pigmentasi. Proses pigmentasi terjadi saat tubuh memproduksi suatu zat yang disebut dengan melanin saat kulit terkena paparan sinar matahari. Melanin inilah yang akan membuat kulitmu menjadi terlihat lebih gelap.

Jadi tunggu apalagi Milk Lovers? Yuk rutin minum susu untuk dapatkan kulit cantik & sehat!