Si kecil masih bermusuhan dengan sayuran? Jangan khawatir Milk Lovers, kamu bisa mendamaikannya dengan menggunakan risoles sayur susu. Camilan ini tidak hanya memiliki rasa yang lezat dan punya bentuk yang unik, tapi penuh juga dengan khasiat.

Risoles sayur susu sendiri bisa dijadikan sebagai camilan sehat, bekal sekolah si kecil atau bisa dijadikan sebagai sajian istimewa di momen spesial. Mengenai cara membuatnya sendiri, sangat mudah kok. Intinya, asal kamu mau belajar, pasti bisa kok!

Berikut merupakan resep membuat risoles sayur susu yang sehat dan lezat.

Bahan kulit

  • 250 ml air putih
  • 250 ml susu cair UHT (gunakan susu Ultra Tawar/putih)
  • 250 gr tepung terigu
  • 1 sdm sagu
  • 1 sdm mentega cair
  • 1 butir telur utuh
  • 1 butir telur diambil kuningnya saja

Catatan, saat ini sudah banyak kulit risoles siap pakai yang dijual di pasar tradisional atau bahkan mal. Kamu bisa menjadikan ini sebagai alternatif jika malas membuat kulit risoles sendiri.

Bahan isi

  • 2 buah wortel ukuran sedang. Dipotong dadu kecil
  • 3 buah kentang, dipotong dadu kecil
  • 3 siung bawang putih, di iris tipis
  • 1 sachet lada bubuk
  • 250 ml susu cair
  • Air secukupnya untuk mematangkan sayuran
  • Garam, kaldu instan, secukupnya

Bahan lapisan luar

  • 2 buah putih telur
  • tepung roti secukupnya

Cara membuat

  • Pertama, siapkan bahan isi terlebih dahulu dengan cara, haluskan bawang putih dan lada bubuk, setelah itu tumis hingga harum. Agar lebih lezat, tambahkan garam secukupnya.
  • Masukan aneka sayuran, seperti wortel dan sayuran. Setelah setengah matang, masukkan masukan susu cair, kemudian aduk hingga rata.
  • Setelah sayuran mengental bersama susu, angkat dan tiriskan.

Sekarang kita akan memasak untuk bahan kulitnya.

  • Pertama, kocok lepas telur bersama dengan 1 gelas air. Kocok hingga rata
  • Setelah itu, tambahkan tepung terigu, garam, sagu. Aduk kembali hingga kalis.
  • Tambahkan mentega cair dan susu cair, aduk kembali hingga adonan mengental dan halus.
  • Setelah siap, kamu biska mencetak adonan dengan menggunakan maxim ukuran kecil.
  • Setelah selesai, kamu bisa langsung memasukan bahan isi yang tadi sudah disiapkan, kemudian tutup adonan dengan cara digulung.
  • Setelah selesai, lumuri risoles dengan putih telur dan beri tepung roti atau panir di luarnya.
  • Setelah itu, langsung goreng risoles dalam api sedang.

Untuk isiannya, kamu bisa menggunakan sayuran atau bisa juga ditambah dengan suwir ayam, abon, atau bahan lainnya sesuai selera. Selamat mencoba!