Kesehatan bagi Ibu hamil merupakan prioritas utama yang harus diperhatikan. Tentu selain menjauhi aktivitas yang tergolong berisiko, mereka pun sangat disarankan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan dengan makanan sehat dan penuh gizi.

Catat ya Milk Lovers, berikut merupakan beberapa makanan yang wajib dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan.

Ikan

Dalam ikan terkandung asam lemak Omega-3 yang sangat dibutuhkan untuk menunjang perkembangan otak dan fungsi saraf janin. Selain itu, ikan pun merupakan salah satu sumber protein terbaik yang sangat berguna untuk menunjang kehamilan.

Jus Jeruk

Tidak hanya kaya akan vitamin C, jus jeruk diketahui mengandung asam folat dan sumber potasium terbaik. Fungsinya, jus jeruk efektif untuk membantu menurunkan tekanan darah tinggi, dan menjaga tekanan darah agar tetap berada di angka normal.

Yogurt

Sebagai produk turunan susu, yoghurt merupakan sumber protein dan kalsium yang sangat baik untuk tubuh. Selain itu, Yoghurt pun mengandung senyawa aktif yang efektif untuk mengurangi risiko infeksi jamur dan beberapa masalah lainnya yang sering terjadi saat hamil.

Brokoli

Brokoli bisa disebut sebagai rajanya sayuran. Dalam sayuran berwarna hijau ini, terkandung sejumlah nutrisi yang sangat dibutuhkan Ibu hamil, dari mulai kalsium, serat yang tinggi, vitamin C, folat, vitamin B6 dan beragam nutrisi penting lainnya.

Kacang-kacangan

Berbagai jenis kacang-kacangan, terutama kacang lentil, merupakan sumber folat yang kaya akan zat besi dan protein. Selain itu, kacang-kacangan pun kaya akan serat yang efektif menangkal sembelit, wasir dan masalah pencernaan selama masa kehamilan

Daging

Bersama dengan telur, daging unggas dan sapi, daging mengandung zat besi yang cukup tinggi. Kandungan inilah yang efektif untuk mencegah anemia, dan memaksimalkan pertumbuhan otak janin. Tapi ingat, batasi jumlah konsumsinya, terlebih untuk Anda yang bermasalah dengan kolesterol.

Susu

Susu merupakan bahan makanan dengan gizi yang sangat lengkap. Selain mengandung kalsium, di dalamnya pun tekandung protein, vitamin, magnesium, kslium dan lainnya. Tapi ingat, pilih susu Ultra yang sudah terjamin kualitasnya.

Selain dengan mengonsumsi makanan sehat, Ibu hamil pun disarankan untuk tetap aktif berolahraga, dan rutin memeriksakan kandungan ke dokter.